Ads

Waahh, Buah-Buahan Ini Bisa Jadi Alat Musik

     Mungkin sedikit aneh ditelingga kita, bagaimana bisa buah-buahan menjadi alat musik. Namun memang benar adanya dengan menggunakan alat-alat ini.

Berbekal sebuah komputer board kecil, Raspberry Pi dan akesesoris tambahan, hal tersebut akan terwujud. Bagaimana bisa? Ya dengan menggunakan aksesoris tambahan Capacitive Touch HAT dari Adafruit.

Raspberry Pi dengan Adafruit Capacitive Touch HAT
Raspberry Pi dengan Adafruit Capacitive Touch HAT

Bagi yang belum tahu, Raspberry Pi merupakan sebuah perangkat komputer kecil, yang ukurannya kurang lebih seperti kartu kredit. Raspberry Pi ini banyak sekali fungsinya, salah satunya seperti yang telah kita bahas tadi, dapat menyulap buah-buahan menjadi alat musik.

Adafruit Capacitive Touch HAT
Adafruit Capacitive Touch HAT

Cara kerja alat musik buah-buahan ini menggunakan aksesoris Capacitive Touch HAT, yaitu sebuah board yang dilengkapi dengan sensor sentuh. Sehingga jika sensor tersebut disentuh, maka akan menimbulkan reaksi tertentu. Capacitive Touch HAT ini sudah diprogram untuk menghasilkan suara-suara berformat MIDI dengan menggunakan pemrograman Python.
Dengan menggunakan Alligator clip, atau capit buaya yang dihubungkan ke buah-buahan, maka buah-buahan tersebut akan menghasilkan bunyi-bunyi piano. Perlu diketahui, buah-buahan juga dapat menghantarkan arus listrik seperti, apel, jeruk, atau pisang.

0 Response to "Waahh, Buah-Buahan Ini Bisa Jadi Alat Musik"

Posting Komentar